Puncak, Bogor merupakan destinasi wisata paling banyak dipilih oleh masyarakat Ibukota. Lokasi yang dekat dengan Jakarta serta mempunyai banyak sekali tempat wisata yang indah membuat Puncak tetap menjadi pilihan utama untuk berlibur. Tentu saja ada 10 tempat wisata di Bogor, di mana ada juga lokasi yang sekarang ini sedang hits dan instagramable.
Terdapat daftar tempat wisata di Puncak Bogor yang bisa menjadi pilihan yang baik bagi Anda yang ingin melepas penat sebentar. Apalagi tidak hanya wisata alam saja yang tersedia, namun juga beberapa wisata rekreasi ataupun kuliner. Di bawah ini adalah beberapa lokasi wisata yang terdapat di Puncak, Bogor.
Daftar Baca Cepat
Tempat Wisata di Puncak
Telaga Warna Puncak Cisarua
Lokasi pertama yang wajib Anda kunjungi ketika berada di Puncak adalah Telaga Warna yang terletak di Cisarua. Telaga yang satu ini sangat indah dan mampu membuat Anda terpukau akan pemandangan yang disajikan. Lokasi yang sejuk dipenuhi dengan pepohonan rindang membuat siapa saja merasa nyaman.
Lihat juga Tempat Wisata di Palembang
Keunikan dari telaga ini sendiri adalah warna airnya yang kerap kali berubah di waktu-waktu tertentu. Hingga saat ini warna yang sering terlihat adalah hijau ataupun coklat. Perubahan warna air pada telaga ini sendiri disebabkan oleh ganggang yang tumbuh dengan baik. Di mana jika terkena matahari maka akan membuat warna air menjadi berubah ubah.
Gunung Batu Jonggol
Mungkin bagi sebagian orang, Gunung Batu Jonggol tidak mempunyai kesulitan yang berarti untuk didaki. Apalagi ketinggiannya hanya 875 mdpl saja, di mana tentu saja terbilang tidak terlalu tinggi untuk sebuah gunung. Namun, Anda tidak akan menyesal jika berada di puncak Gunung Batu Jonggol ini.
Hal ini sendiri dikarenakan Anda akan dapat melihat dengan jelas hamparan pemandangan dari Gunung Gede Pangrango yang terkenal. Tidak hanya itu saja, Anda juga akan melihat indahnya tumbuhan hijau yang ada di sekitar area gunung. Melihat adanya keindahan ini tidak ada salahnya memasukan Gunung Batu Jonggol ke dalam daftar 10 tempat wisata di Puncak.
Taman Wisata Air Panas Tirta Sanita
Melepas rasa lelah dan penat dengan mengunjungi Taman Wisata Air Panas Tirta Sanita dapat menjadi alternatif tepat. Di mana Anda dapat menikmati pemandangan indah sembari berendam di air panas alami yang mampu membuat badan menjadi segar sekali.
Tidak hanya menikmati keindahan alam beserta dengan air panas alami yang ada, Anda juga dapat melakukan outbond yang sangat ramah terhadap anak-anak. Harga tiket masuk yang dibandrol pun terbilang murah yaitu sekitar 10 ribuan rupiah saja.
Curug Panjang Megamendung
Mengunjungi Puncak tidak akan sangat sayang sekali jika Anda melewatkan wisata alamnya. Salah satu wisata alam yang terkenal di Puncak adalah Curug Panjang Megamendung. Curug yang satu ini memang sangat menawan, apalagi dengan airnya yang jernih dan juga bersih. Namun, bagi Anda yang ingin bermain air di curug ini lebih baik hati-hati karena kedalamannya mencapai 5 m.
Ah Poong Floating Market
Jika Anda ingin menikmati wisata kuliner lengkap yang ada di Puncak, mungkin dapat mengunjungi Ah Poong Floating Market. Di mana Anda dapat menemukan banyak sekali menu masakan khas Sunda yang sangat lezat. Tidak hanya itu saja, Anda akan menikmati sajian makanan di atas perahu mengapung yang akan memberikan sensasi yang berbeda.
Ah Poong Floating Market sekarang ini menjadi tempat wisata di Puncak yang sedang hits. Apalagi ada banyak sekali kedai makanan yang memberikan menu enak untuk disantap bersama dengan suasana sejuk dan segar dari lokasi ini.
Taman Safari Cisarua
Tidak mungkin tidak ada yang mengenal Taman Cisarua di Puncak Bogor ini. Jika ingin ke Puncak sudah pasti orang akan langsung teringat dengan lokasi wisata ini. Taman Safari yang ada di Puncak ini memiliki ratusan jenis satwa endemic maupun dari luar negeri.
Keseruan yang ada di tempat ini adalah Anda akan melihat berbagai macam hewan yang dibebas liarkan secara terbatas. Di mana Anda harus menggunakan mobil atau bus untuk melihat segala macam hewan yang ada. Tidak hanya itu saja, di Taman Safari juga terdapat sebuah taman bermain serta kegiatan bersama hewan lainnya.
Wisata Alam Gunung Pancar
Ketika Anda mengunjungi salah satu 10 tempat wisata di Puncak yang satu ini, maka Anda akan merasakan seperti berada di negeri dongeng. Dikelilingi oleh pohon pinus yang menjulang tinggi dan juga berada di ketinggian sekitar 800 mdpl, membuat lokasi ini sangat sejuk dan nyaman sekali untuk dijadikan tempat rekreasi bersama dengan keluarga atau teman.
Tidak hanya itu saja, ada banyak sekali spot untuk Anda berfoto. Hasilnya pun sangatlah cantik dengan pemandangan alam yang masih sangat asri dan terjaga sekali kelestariannya. Terkadang Anda akan mendengar suara pohon bergesekan karena angin yang membuat suasana semakin menenangkan hati.
Danau Quarry
Danau buatan yang satu ini merupakan tempat wisata di Puncak 2020 yang paling wajib untuk dikunjungi. Pada awalnya lokasi ini adalah sebuah pertambangan, di mana lokasi danau merupakan galian para pekerja yang terisi air hujan dan menjadi sebuah danau luas yang memukau.
Akan tetapi ketika mengunjungi danau ini, ada baiknya Anda tidak ke tempat yang berbahaya, mengingat lokasi yang masih minim pengamanan dan juga belum banyak yang mengetahui lokasi ini. Tapi akan sangat cocok sekali bagi Anda yang memang ingin mendapatkan sebuah panorama yang akan diabadikan dengan kamera.
Penangkaran Elang Loji
Mungkin sebagian dari Anda merasakan liburan di Puncak yang hanya itu saja, tapi tidak ada salahnya Anda mengunjungi Penangkaran Elang Loji. Selama berada di lokasi wisata ini, Anda akan mendapatkan banyak sekali pengetahuan tentang burung elang yang ada di Indonesia maupun dunia. Selain itu juga terdapat banyak spot menarik yang dapat digunakan sebagai latar berfoto.
Lihat juga Pantai Krakal Jogja
Pemandian Air Panas Gunung Peyek
Daftar 10 tempat wisata di Puncak yang harus Anda kunjungi terakhir adalah Pemandian Air Panas Gunung Peyek. Di pemandian ini Anda akan menikmati hangatnya air yang dipanaskan secara alami dan juga mampu membantu Anda menghilangkan rasa pegal. Selain itu, Anda juga dapat menikmati hamparan pemandangan indah dari Gunung Peyek yang Menajubkan.